ULTIMATUM

SEMUA SERIAL DAN FILM YANG SAYA BAHAS DAN ULAS ADALAH BENAR BENAR TELAH SAYA LIHAT DAN BUKAN HASIL DARI MENJIPLAK DARI ULASAN PIHAK LAIN - TERIMAKSIH TELAH BERKUNJUNG KE BLOG SAYA





Senin, 08 Desember 2008

MEMORIES OF BALI

Cast
Ha Ji Won as Lee Soo-jung
Jo In Sung as Jung Jae-min
So Ji Sup as Kang In-wook
Park Ye Jin as Choi Young-joo
Kim Ha Kyoon as Cho Sang-bae
Shin Ye as Park Mi-hee


memories of bali bagus gak ?
itulah sekilas sms yang saya kirimkan ke teman penggila sinema korea.
jawaban : GAZEBO ( gak zelas boooo ) maksudna ceritanya.

BELUM PERNAH SAYA melihat drama dengan PENUH EMOSI seperti lihat drama ini. Emosinya bukan karena drama ini bagus atau sangat bagus. Tetapi justru kekesalan saya akan cerita yang nggak jelas pada 10 episode akhir. Saya heran dengan sutradara dan penulis skenarionya yang membuat saya misuh-misuh tiap habis 1 episode ke episode lain. tokoh wanitanya Lee Soo-jung gak jelas maksud apalagi aktingnya. Cinta -tidak cinta- tidak -cinta- tidak- cinta -tidak -begitu sampai akhir serial

Dinegeri asalnya sono drama ini meraup banyak rating dan iklan. Makanya saya penasaran dengan drama yang pernah di putar di stasiun tivi ini.
hasilnya ? bagus, capek, tragis dan membingungkan memang.... dan di TAMBAH MISUH MISUH tadi...



jika tidak melihat secara teliti karakteristik dari keempat tokohnya maka akan mengalami kebingungan alias gazebo seperti temen saya tersebut. Secara inti menurut saya karena ketidak pastian sikap dan terpendamnya rasa yang terlalu lama maka drama ini menjadi berbuih-buih dan mengalir berpanjang panjang hingga 20 episode. itulah ciri drama asia yang bisa memanjangkan cerita hingga berkelok-kelok. Padahal kasusnya cuma sederhana : BILANG CINTA alias I LOVE YOU.... TITIK. namun secara umum serial ini bagus dan layak untuk di tonton dan siapakan mental jangan masuk emosi dalam dramanya..

Yang membuat menarik adalah judul dan setting cerita yang begitu deket dengan kita yaitu INDONESIA. tapi seperti yang telah saya duga, pasti pulau Bali dan Indonesia hanya sekedar tempelan semata. Indonesia dan Bali hanya di bahas pada episode 1 dan sedikit episode 2 serta pas endingnya doang. 



Dan sisa 19 episode lain cerita bergulir di tempat asal saya lahir dulu korea ( wa kak ka ka ka ka yang tahu mohon misuhmisuh dulu tanda protes...)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

support and comment